Dalam amanatnya, Wahyu Gumilang menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai dan PPNPN Kantor Imigrasi Balikpapan yang telah bekerja keras dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat selama tahun 2023. Beliau juga berpesan agar selalu menjaga kesehatan dan keselamatan dalam berlibur tahun baru kali ini.
“Saya berharap agar seluruh pegawai dan PPNPN Kantor Imigrasi Balikpapan tetap menjaga kesehatan dan keselamatan dalam berlibur tahun baru kali ini. Karena pada awal tahun 2024 Kantor Imigrasi Balikpapan akan dihadapkan pada beberapa event besar seperti penyelenggaraan Hari Bhakti Imigrasi ke-74,” ujar Wahyu Gumilang.
Apel sore juga sekaligus memberikan penghargaan bagi pegawai teladan dan PPNPN teladan periode Desember 2023. Pegawai teladan diraih oleh Pemeriksa Keimigrasian Pemula, Adhi Adhya Yahya. Sedangkan PPNPN teladan diraih oleh Bapak Dodi yang merupakan tenaga keamanan di Kantor Imigrasi Balikpapan.
Adhi Adhya Yahya dinilai sebagai pegawai teladan karena telah menunjukkan kinerja yang baik, disiplin, dan berintegritas. Sedangkan Bapak Dodi dinilai sebagai PPNPN teladan karena telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas yang tinggi dalam menjalankan tugasnya.
“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Kantor Imigrasi Balikpapan kepada pegawai dan PPNPN yang telah bekerja keras dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Wahyu Gumilang.