Halo #KawanSiBintang ! Selasa (07/06) Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan, Rakha Sukma Purnama beserta jajaran pejabat struktural mengikuti kegiatan supervisi Pimpinan di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kaltim secara virtual, yang juga turut diikuti oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Batu Licin, Gusti Bagus M. Ibrahim beserta jajaran.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim, Sofyan menyebutkan kegiatan supervisi ini sebagai upaya untuk meningkatkan pengawasan terhadap satuan kerja yang berada di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur.
Diharapkan melalui kegiatan supervisi pimpinan dapat menjadi penguatan bagi satuan kerja di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kaltim, khususnya dalam melaksanakan tugas dan fungsi sesuai rencana kerja yang telah ditetapkan.