|

Imigrasi Balikpapan Siap Bersinergi Dukung Pengamanan Bandara Internasional SAMS Sepinggan

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan, Buono Adi Sucipto pada Selasa (11/6) menghadiri kegiatan Airport Security Committee (ASC) Meeting Ke-III Tahun 2024 yang diadakan di Kantor Angkasa Pura I Balikpapan pada hari ini.Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk perwakilan dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara,Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Balikpapan, Kepolisian Daerah Kalimantan Timur, dan instansi terkait lainnya.

Kegiatan ASC Meeting ini diisi dengan agenda utama yaitu Sosialisasi Peraturan BNPT Nomor 3 Tahun 2020 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Tindak Pidana Terorisme. Sosialisasi ini disampaikan oleh narasumber dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Pada kesempatan itu juga dilakukan Asesmen Sistem Pengamanan Bandar Udara Internasional S.A.M.S Sepinggan Balikpapan. Asesmen ini dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas sistem pengamanan bandara dan mengidentifikasi potensi kerentanan yang ada.

Buono Adi Sucipto dalam acara tersebut menyampaikan bahwa imigrasi memiliki peran penting dalam menjaga keamanan penerbangan.

Buono juga menambahkan bahwa imigrasi berkomitmen untuk terus meningkatkan kerjasama dengan instansi terkait dalam rangka meningkatkan keamanan penerbangan.

“Kami siap bersinergi dengan semua pihak untuk mewujudkan penerbangan yang aman dan nyaman bagi masyarakat,” tuturnya.

Kegiatan ASC Meeting ini diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan kerjasama antar instansi terkait dalam rangka menjaga keamanan penerbangan di Bandara Internasional S.A.M.S Sepinggan Balikpapan.

WhatsApp
Facebook
Twitter
Pinterest
Telegram
LinkedIn

Lainnya